Persyaratan Umum
--- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online ---
--- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online ---
1) MEMENUHI PERSYARATAN SECARA ADMINISTRATIF
Pastikan Calon Peserta Didik Saat ini Sedang Bersekolah di SD/MI Kelas 6, dan Memiliki Raport Terakhir Kelas 5 (Semester 2)
2) MEMBAYAR BIAYA ADMINISTRASI PENDAFTARAN
Biaya Pendaftaran Sebesar (Rp. 350.000,-) atau (Rp. 250.000,- Khusus Pendaftar Gelombang 1 & Alumni SDIT Al Khoiriyah Al Husna)
3) LULUS SELEKSI TES PEMETAAN AKADEMIK
Calon Peserta Didik Dinyatakan Lulus dalam PPDB SMPIT Al-Khoiriyah Al-Husna
SMPIT Al-Khoiriyah Al-Husna merupakan lembaga Pendidikan Islam yang berlandaskan Al Quran dan As Sunnah, mengedepankan pengembangan potensi sesuai minat dan bakat peserta didik.
Dalam aplikasinya memadukan secara integratif nilai dan ajaran islam ke dalam kurikulum dengan pendekatan pembelajaran yang efektif dengan melibatkan secara optimal dan kooperatif antara guru dan orang tua serta masyarakat serta membentuk karakter yang islami, berprestasi, dan cinta lingkungan.
Biaya Pendaftaran :
Biaya Pendaftaran : Rp. 350.000, atau (Rp. 250.000,- khusus pendaftar Alumni SDIT Al Khoiriyah Al Husna & Gelombang 1)
Waktu Pendaftaran :
Gelombang 1 : 4 November 2024 – 13 Januari 2025
Gelombang 2 : (kondisional melihat ketersediaan kuota)
Calon Peserta Didik :
Pastikan Calon Peserta Didik saat ini sedang bersekolah di Kelas 6 SD/MI dan memikili raport terakhir Kelas 5 (Semester 2)
Berkas yang Harus Disiapkan (Foto atau Scan) :
Akta Lahir Anak
Kartu Keluarga
KTP Orang Tua
Foto Anak
Raport Terakhir Kelas 5 (Semester 2)
Bukti Transfer Biaya Pendaftaran & Tes Kesiapan Belajar
Tahap 1
-> Pendaftar mengisi Formulir Pendaftaran Online dan Upload Berkas/Dokumen
Tahap 2
-> Pendaftar menunggu konfirmasi balasan (1x24jam) dari Panitia PPDB Online untuk verifikasi dokumen (jangan dulu transfer pembayaran)
Tahap 3
-> Setelah mendapat konfirmasi melalui WA (Whatsapp), Pendaftar membayar Biaya Pendaftaran & Tes Kesiapan Belajar, melalui :
Nama Bank : Bank Central Asia (BCA) -> (KODE BANK 014)
No. Rekening : 0380502305
Atas Nama : ANGGI METRA
Tahap 4
-> Pendaftar menyetujui Surat Pernyataan (format menyusul)
Tahap 5
-> Calon Peserta Didik mengikuti Tes Kesiapan Belajar
-> Pendaftaran Gel. 1 :
4 Nov 2024 – 13 Jan 2025
-> Tes Masuk (Tes Pemetaan Akademik) :
18 Januari 2025
-> Pengumuman Hasil Tes :
20 Januari 2025
-> Silaturahmi dan Sosialisasi Orangtua :
(jadwal menyusul)
-> Pendaftaran Ulang Gel. 1 :
22 s.d 31 Januari 2025
Tes Saringan Masuk Gelombang 1 :
-> 18 Januari 2025
Materi Tes
-> Tes Pemetaan Akademik
-> Baca dan Tulis Al-Qur’an
📣 == Berikut Beberapa Pertanyaan yang Sering Muncul == 📣
FAQ (Frequently Asked Questions)
———-
💬 Saya sudah pernah menyekolahkan anak saya di SDIT ataupun SMPIT Al-Khoiriyah Al-Husna, apakah ada diskon untuk pembiayaan?
(Khusus Alumni dari SDIT ataupun SMPIT Al-Khoiriyah Al-Husna ada potongan DSP ataupun diskon pendaftaran. Untuk lebih lengkapnya, dapat melihat pada bagian “Pembiayaan”)
💬 Jika Saya sudah mengisi formulir online, apa selanjutnya yang harus dilakukan?
(Tahap selanjutnya adalah menunggu konfirmasi pihak sekolah, formulir pendaftar akan diverifikasi dan validasi terlebih dahulu – (jangan transfer biaya pendaftaran terlebih dahulu) jika telah sesuai persyaratan, maka akan dihubungi kembali)
💬 Apakah untuk melakukan pembayaran ada batasan waktu?
(Tidak ada ketentuan waktu, terakhir harus dibayar kapan, jam berapa, dsb, selama pendaftaran gelombang dibuka, selama itu ayah/bunda boleh leluasa kapan saja bersedia membayar biaya pendaftaran)
💬 Apa saja program unggulan di SMPIT Al-Khoiriyah Al-Husna?
(Program di sekolah kami diantaranya: program tahfidz, hafalan, pembiasaan akhlaq mulia, outdoor learning, generasi ber-akhlaqul karimah, cerdas, berkarakter, yg berlandaskan pada Al-Qur’an dan Sunnah)
💬 Bagaimana materi tes seleksi masuknya?
(Kami melakukan tes seleksi pemetaan akademik dan kesiapan belajar melalui metode tes tulis, dan juga tes baca tulis Al-Quran. Untuk lebih lengkapnya, dapat melihat pada bagian “Jadwal & Materi Tes”)
💬 Bagaimana dengan pembiayaan sekolah, apakah bisa dicicil/diangsur?
(Ada beberapa jenis pembiayaan yg boleh diangsur dan ada juga yg tidak)
💬 Bagaimana jika anak saya lulus tes?
(Setelah pengumuman kelulusan diterbitkan, selanjutnya ayah/bunda diharuskan melakukan daftar ulang yang kami jadwalkan. Jika dalam masa tempo hari tersebut tidak melakukan daftar ulang, maka kami nyatakan gugur atau mengundurkan diri)
💬 Bagaimana tata cara pendaftarannya?
(Pertama, silahkan ayah/bunda mengisi formulir terlebih dahulu di website, lengkapi dengan baik dan siapkan juga berkas yang dibutuhkan setelah itu tunggu dalam (1×24) jam, jangan dulu mentransfer biaya pendaftaran. Selanjutnya pihak sekolah akan mem-validasi data formulir, jika sudah sesuai dengan persyaratan awal, maka akan dihubungi kembali untuk selanjutnya melakukan pembayaran)
💬 Bagaimana jika anak saya tidak lulus tes?
(Bukan kami tidak mau menerima, melainkan karena ada beberapa peraturan yg menyatakan bahwa satu kelas, hanya menampung untuk sekitar 32 orang dan di sekolah kami hanya menerima/menampung untuk 2 kelas (sekitar 50 org) max. Tentunya ini akan berdampak pada ketersediaan ruangan belajar, jumlah pengajar, dan juga ke-administrasian dapodik jika kami menerima lebih dari itu.
Insya Alloh, Alloh telah menentukan jalan terbaik dari semua perkara, akan ada hikmah dibalik semua. Mungkin belum saatnya ayah/bunda ataupun ananda bergabung bersama kami disini. Tetap positif, berkarya, dan senantiasa berpahala)
Jazakalloh khoiron,
———-
Untuk melihat brosur format .pdf, klik link dibawah ini: